Manga buatan Tsubasa Hazuki mengeluarkan chapter terakhir dari manga Sword Art Online di Dengeki Bunko Magazine Pada hari sabtu kemarin. Majalah ini juga memberi informasi kalau Kadokawa akan menerbitkan volume ketiga manga ini pada tanggal 10 Juni mendatang.
Sword Art Online : Mother Rosario merupakan side story yang diadaptasi dari arc keempat pada light novel Sword Art Online buatan Reki Kawahara. Pada arc ini ada hal yang cukup unik yaitu yang menjadi karakter utama adalah Asuna sedangkan Kirito hanya menjadi peran pembantu dalam arc ini. Arc ini menceritakan petualangan Asuna dan Yuuki,seorang player yang dapat mengalahkan Kirito dalam pertarungan.
Hazuki pertama kali menerbitkan manga ini pada tahun 2014 dan Kadokawa telah menerbitkan volume kedua dari manga ini pada bulan Agustus tahun lalu.
ADS HERE !!!