Pada majalah Bessatsu Margaret edisi bulan Mei, diberitahukan bahwa manga Nijiiro Days edisi ke-13 akan diterbitkan secara terbatas. Karena dalam manga yang dijual terbatas tersebut terdapat sebuah DVD yang berisi OVA dari anime Nijiiro Days,manga dan OVA tersebut akan dijual pada tanggal 23 September mendatang. Didalam DVD tersebut dikatakan akan terdapat sebuah buku koleksi ilustrasi mini 16 halaman dan sebuah kartu pos.
Anime Nijiiro Days bercerita mengenai kehidupan 4 orang siswa SMA yang bersahabat yaitu. Natsuki,Tomoya,Keiichi, dan Tsuyoshi. Keempat orang tersebut tidak bergabung dalam suatu klub dan selalu belajar cepat-cepat agar bisa bersenang-senang. Suatu haru Natsuki bertemu dan jatuh cinta dengan Anna,dan keduanya memang cocok tetapi teman-teman Natsuki selalu ngerecokin mengganggu kehidupan cinta mereka.
Anime Nijiiro Days baru saja tayang pada musim dingin lalu dan menurut saya pribadi ini adalah anime dengan cerita yang menarik. Jadi anime ini juga saya rekomendasikan untuk ditonton.
ADS HERE !!!